Tips Menentukan Letak Kamera CCTV di Rumah

letak kamera CCTV

PrimaDaily – Agar hasil gambar lebih maksimal dan memuaskan, menentukan letak kamera CCTV perlu diperhatikan dengan baik. Closed Circuit Television (CCTV) adalah sebuah alat yang membantu manusia dalam memantau suatu objek dengan cara yang tersembunyi. CCTV memberikan sinyal yang sifatnya tertutup. Biasanya berfungsi sebagai pelengkap keamanan.

Sejauh ini sejumlah rumah tangga memang tengah memanfaatkan kamera CCTV untuk keamanan rumahnya masing-masing. Bukan tanpa alasan, CCTV dapat membantu rumah tangga untuk mencari tahu bila terjadi sesuatu hal yang tidak diinginkan, misalnya kasus pencurian. Namun tak semua pula rumah tangga bisa menentukan letak kamera CCTV yang tepat. Maka dari itu cobalah simak hal-hal berikut ini.

a. Perhatikan Pencahayaan

Hal yang pertama yang harus anda perhatikan yaitu memperhatikan pencahayaan ruangan. Alasannya karena pencahayaan dapat mempengaruhi hasil rekaman CCTV. Oleh karena itu hindari posisi CCTV terlalu dekat dengan sumber sinar atau cahaya lampu. Efek pancaran cahaya dari lampu bisa membuat gambar menjadi kurang jelas.

Baca Lainnya: Tips Menjaga Keamanan Data Internet Banking dan Kartu Kredit

b. Letakkan CCTV Pada Posisi yang Tepat

Setelah memperhatikan pencahayaan, langkah kedua yang harus anda perhatikan adalah posisi CCTV. Sebaiknya jangan meletakkan CCTV terlalu rendah dari permukaan lantai. Akan tetapi letakkan saja CCTV yang berada jauh dari jangkauan tangan manusia. Atau dengan kata lain tempatkan pada posisi paling tinggi dari permukaan lantai. Namun akan lebih bagus lagi jika anda menempatkan posisi CCTV pada lokasi yang tersembunyi dan tinggi. Hal ini bertujuan supaya maling yang masuk ke rumah anda tidak mengetahui keberadaan CCTV tersebut.

c. Perhatikan Permukaan Sekitar Tembok

Hal terakhir yang bisa anda jadikan sebagai panduan adalah memperhatikan permukaan sekitar tembok serta plafon yang anda pasang Closed Circuit Television (CCTV). Kedua hal ini harus rata setiap permukaan yang ingin dipantau. Jangan sampai ada benda atau properti rumah yang menghalangi pantauan kamera CCTV.

Itulah beberapa hal yang bisa anda perhatikan dalam memasang kamera pemantau agar hasil lebih maksimal dan bagus.