Yuk Kenali 4 Tindakan Manipulatif dari Seseorang

Yuk Kenali 4 Tindakan Manipulatif dari Seseorang

PrimaDaily – Tindakan manipulatif dari seseorang secara umum dapat merugikan orang lain di sekitarnya. Bahkan orang-orang tersebut malah beracun untuk anda. Mereka bahkan hanya menyamar seolah-seolah peduli dengan anda namun pada kenyataannya tidak sama sekali.

Sementara itu perilaku orang beracun juga sering berubah-ubah. Kadangkala mereka terlihat begitu bagi dan menyukai perilaku anda. Namun suatu hari mereka akan menyakiti anda dengan hal-hal lain.

Pun demikian, bila anda menemukan orang seperti itu sebaiknya perlu waspada. Tetapi bila anda belum mengenali bagaimana ciri tindakan manipulatif dari seseorang, simaklah penjelasan berikut ini.

Coba Lihat: Ini Alasan Kenapa Pacaran Bertahun-tahun Bisa Putus

Tidak Akan Pernah Meminta Maaf

Tindakan seperti ini tentu sangat menjengkelkan. Sekalipun ia telah melakukan kesalahan, orang tersebut justru tidak mau menuturkan permohonan maafnya kepada anda serta tidak mau mengakui kesalahan yang ia perbuat. Ia akan melakukan hal yang sebaliknya. Orang tersebut akan memutarbalikkan keadaan agar terlihat semuanya seperti salah anda sendiri. Jika anda menemukan teman dengan watak yang selalu seperti ini maka lebih baik berhati-hati. Bijaksanalah menyeleksi orang-orang sekitar sebagai teman anda.

Membuat Anda Merasa Berhutang Sesuatu Padanya

Orang yang tidak tulus berteman atau orang beracun seringkali membuat seseorang merasa berhutang sesuatu kepadanya. Ia juga akan mengarahkan emosi anda. Tak hanya itu orang-orang beracun seperti itu juga mampu membuat anda selalu merasa tidak enak kepadanya.

Suka Membesarkan Masalah

Ciri lainnya yaitu selalu melebih-lebihkan masalah sehingga anda tidak akan pernah bisa berdebat dengan mereka. Orang seperti ini juga akan mencari cara supaya dianggap benar. Ini tentu tidak menyenangkan bagi anda. Akan tetapi sebaiknya selalu waspada terhadap orang-orang seperti itu.

Merusak Kesehatan Mental

Orang yang tidak tulus berteman dapat merusak kesehatan mental hingga merusak pola pikir anda sendiri. Entah itu dalam hubungan percintaan maupun hubungan dengan teman sekitar. Oleh sebab itu anda perlu menyeleksi teman-teman anda. Sebab tanda-tanda manipulatif dari seseorang akan merugikan diri sendiri.