Pilihan Sayuran yang Cepat Panen Untuk Aktivitas Bercocok Tanam

Sayuran yang Cepat Panen

PrimaDaily – Untuk mengisi waktu luang dengan aktivitas bercocok tanam, ada beberapa pilihan tanaman sayuran yang bisa cepat panen. Beberapa jenis bibit tanaman sayur itupun sangat mudah untuk kita dapatkan. Apa saja jenis sayurannya? Langsung saja simak jenis-jenis sayur berikut ini.

Beberapa Jenis Tanaman Sayuran yang Cepat Panen

Bayam

Tanaman bayam tak membutuhkan waktu lama untuk panen, yakni hanya sekitar 4 sampai 5 minggu. Hanya saja saat menanam bibit bayam sebaiknya perhatikan cara perawatan serta ketersediaan air yang cukup. Anda akan melihat dan memetik daun-daun segar untuk anda olah sebagai masakan sayur.

Kentang

Tanaman kentang bisa anda coba untuk aktivitas berkebun atau bercocok tanam. Karena selain banyak gizi, masa siap panen kentang juga cukup cepat yakni hanya sekitar 3 – 4 bulan saja. Namun saat memanen kentang sebaiknya jangan langsung mencucinya. Cukup sapu saja tanah pada umbinya lalu masukkan ke dalam karung.

Selada

Selain bayam dan kentang, selada juga termasuk sebagai tanaman sayur yang cepat panen. Setelah panen anda bisa mengonsumsi sayur selada segar hasil bercocok tanam anda sendiri. Namun saat masa pertumbuhan selada, siram selada dengan hati-hati karena daun selada rentan rapuh. Bila perlu gunakan saja sprayer.

Kacang Polong

Kacang polong efektif ditanam di tempat yang beriklim beda tetapi cuacanya juga sejuk dengan paparan sinar matahari yang cukup. Bila anda menyebarkan benih, memperhatikan proses perawatan, dan menyiraminya dengan rajin maka tanaman akan cepat panen. Gunakan juga sokongan yang kuat agar batang tanaman kacang polong dapat tersokong. Pada bulan kedua atau ketiga anda sudah bisa menikmati hasil panen anda sendiri.

Daun Bawang

Jenis sayuran ini sangat serbaguna dalam berbagai olahan masakan. Selain itu tanaman daun bawang juga memiliki masa panen yang cukup cepat dan dapat tumbuh pada iklim apa saja. Nah bagi anda yang tertarik untuk menanam tanaman daun bawang, pastikan bahwa anda menyiraminya dengan teratur dan baik. Beri jarak antar tanaman sekitar 6 hingga 9 cm agar tanaman tumbuh tidak terlalu rapat.