Khasiat Dahsyat Minum Air Rendaman Nanas Panas Bagi Tubuh

Khasiat Dahsyat Minum Air Rendaman Nanas Panas Bagi Tubuh

PrimaDaily–  Sudah pernahkah Anda mencoba minum air rendaman nanas? Jika belum, Anda bisa coba meminumnya dan Anda akan rasakan khasiatnya. Air rendaman nanas adalah buah nanas yang direndam dengan air panas.

Menurut penelitian dari Universitas Indonesia, air nanas memiliki banyak nutrisi penting yang mampu membuat Anda terhidrasi, melawan peradangan, dan melindungi hati.

Minum air nanas setiap hari adalah cara untuk melengkapi dua liter air untuk memenuhi tubuh agar tidak terjadi dihidrasi.

Nah, berikut ini manfaat minum air rendaman nanas panas yang cocok dikonsumsi setiap hari.

1. Mengurangi peradangan

Air nanas adalah obat alami yang yang bagus bagi Anda yang menderita radang sendi.

Menurut penelitian dari Universitas Sri Ramachandra (India), nanas mengandung bromelain, dan enzim yang bisa melawan peradangan. Bromelain menghancurkan racun yang menyerang jaringan tubuh.

Jika anda ingin konsumsi air nanas ini, lebih baik minum saat perut kosong. Sehingga perut dapat menyerap nutrisi dengan lebih baik.

2. Suplemen penurunan berat badan yang bagus

Minum air nanas secara teratur dapat membantu Anda merasa lebih puas setelah makan. Vitamin dalam air nanas akan membantu meningkatkan metabolisme Anda dengan mengubah karbohidrat menjadi energi.

Air nanas juga sangat cocok untuk atasi hidrasi. Namun, nanas memiliki zat gizi mikro yang tidak dimiliki air putih. Jadi, Anda bisa membawa sebotol air nanas kecil bersamamu setiap hari.

Hasil penelitian dari Rumah Sakit Necker di paris, air nanas mengandung kalium yang tinggi untuk membantu mencegah kram otot dan masalah yang berhubungan dengan kelelahan.

Konsumsi air nanas hangat sangat membantu menjaga keseimbangan elektrolit yang sehat dalam tubuh Anda. Tapi cara terbaik minum air nanas adalah dengan perut kosong, ya.

3. Minum air nanas baik untuk usus dan hati Anda

Makan nanas sangat bagus untuk kesehatan usus dan pencernaan. Karena kandungan yang terdapat pada nanas seperti bromelain bertindak sebagi katalis dalam hati, dan membantu untuk mensistesis vitamin dan protein. Enzim dan antioksidannya yang bermanfaat akan membantu Anda membersihkan tubuh dari logam berat.

Karena itu, jika Anda berusaha mencegah sembelit, Anda harus makan buah nanas utuh.

4. Air nanas baik untuk kelenjar tiroid

Menurut sebuah penelitian dari Philippine Women’s University, bromelain yang terdapat pada nanas juga dapat melindungi Anda dari beberapa penyakit autoimun, yang terkait dengan kelenjar tiroid. Minum air nanas dapat mencegah penyakit pada kelenjar tiroid.

Itulah manfaat dari air nanas bagi kesehatan tubuh. Silahkan Anda coba di rumah dan rasakan khasiat yang terjadi.