4 Cara Menghilangkan Kutu Rambut Secara Alami

cara menghilangkan kutu rambut

PrimaDaily – Jika anda memiliki kutu pada rambut sebaiknya lakukan beberapa cara untuk menghilangkan dapat juga anda lakukan secara alami. Karena jika anda biarkan begitu saja maka akan semakin bertambah banyak.

Tanda-tandanya kulit kepala yang sangat gatal, sulit tidur, perasaan menggelitik, muncul peradangan, dan muncul bintik hitam. Pada kondisi seperti ini, mempraktikkan cara menghilangkan kutu rambut secara alami perlu anda lakukan.

Sebelum kutu menyebar dan menular sebaiknya bersihkan sekarang juga. Penularan ini bisa terjadi melalui sisir, handuk, seprei, karpet, dan baju. Selain itu, kutu rambut bisa sampai sebabkan peradangan parah karena kutu menghisap darah kulit kepala anda.

Bagi yang tidak suka dengan pengobatan bahan kimia, cara menghilangkan kutu rambut secara alami.

Berikut cara menghilangkan kutu rambut secara alami :

Lemon

Buah lemon memiliki kandungan asam cukup tinggi. Kurang lebih kandungan asamnya hampir mirip seperti pada cuka asam. Tak heran jika lemon sangat direkomendasikan untuk hilangkan kutu rambut dan telurnya.

Berikut cara menghilangkan kutu rambut secara alami:

1. 2 buah lemon dipotong, kemudian peras airnya.

2. Sediakan air sebanyak 100ml.

3. Campurkan ke 2 bahan di atas hingga merata.

4. Teteskan cairan tersebut pada kulit kepala lalu pijit-pijit selama 5 sampai 10 menit.

5. Biarkan selama 30 sampai 40 menit

6. Keramasilah rambut dengan air hangat.

Minyak Kelapa

Minyak kelapa mengandung asam lemak jenuh yang mampu untuk menghilangkan kutu di rambut panjang. Juga mengandung Vitamin E yang mampu menyehatkan dan melembutkan rambut.

Berikut cara menghilangkan kutu rambut secara alami:

1. Siapkan 2 sdm minyak kelapa lalu hangatkan sebentar.

2. Oleskan minyak kelapa pada kulit kepala dan pijatlah dengan lembut selama kurang lebih 15 menit.

3. Pasang penutup rambut pada kepala dan tidurlah, sambil mendiamkannya sampai besok pagi.

4. Setelah bangun dari tidur, keramasilah rambut anda dengan menggunakan shampo.

Mayonnaise

Mayonnaise pun bisa digunakan untuk mengatasi kutu rambut dan telurnya. Hal ini disebabkan karena lemak dalam mayonnaise ampuh tutup saluran napas kutu. Kutu jadi lebih cepat terhempas dari rambut dan mati.

Berikut cara menghilangkan kutu rambut secara alami:

1. Gosokkan banyak mayonnaise pada kulit kepala.

2. Tutup dengan shower cap, dan biarkan semalam.

3. Kandungan lemak dari mayonnaise dipercaya menutupi saluran napas kutu.

4. Namun tetap ambil dan mematikan telur kutu rambut yang masih tertinggal dengan tangan.

Sisir Serit

Sisir serit yang memiliki kerapatan ekstra memang cocok untuk hilangkan kutu rambut. Kesempitan rongga yang dimilikinya efektif mengangkap kutu dan telurnya. Usahakan untuk pilih sisir serit yang jaraknya 0.2 mm untuk hasil maksimal.

Berikut caranya :

1. Pilihlah sisir serit yang memiliki jarak antar gigi sekitar 0.2 mm.

2. Semakin sempit gigi sisir serit maka makin cepat dan efektif menghilangkan kutu beserta telurnya.

3. Sebelum menggunakan sisir serit, basahi dulu rambutnya.

4. Rambut basah akan memperlambat gerakan kutu di kulit kepala.

5. Lakukan menyisir rambut dengan sisir serit selama empat hari sekali.

6. Lakukan hingga kutu beserta telurnya benar-benar hilang dari kulit kepala.