Bukan Flu Biasa, Ini Gejala Sinusitis Selain Hidung Terasa Melar

Mendadak sering pilek bisa menjadi salah satu gejala terkena sinusitis pada hidung jika tidak diperhatikan secara serius.

PrimaDaily – Mendadak sering pilek bisa menjadi salah satu gejala terkena sinusitis pada hidung jika tidak diperhatikan secara serius. Pasalnya penyakit sinusitis membuat seseorang menjadi kurang nyaman untuk aktivitas kesehariannya. Tak jarang pula penyakit ini juga membuat suasa seseorang menjadi sengau.

Sinusitis bisa terjadi kapan saja khususnya saat kondisi cuaca sedang dingin. Baik anak-anak maupun orang dewasa pun bisa terserang. Jika sinusitis tidak ditangani lebih lanjut maka bisa beresiko polip akibat dari peradangan jangka panjang.

Lihat Juga: Cek 6 Faktor Penyebab Menstruasi Yang Datang Terlambat

Kendati demikian, mengenali gejala sinusitis hampir mirip dengan gejala flu biasa. Bagi anak-anak gejala yang biasa dimunculkan yakni:

– Sulit bernafas dan hal ini bisa saja berlangsung selama 10 hari atau bahkan lebih
– Muncul lendir berwarna hijau maupun agak kekuningan
– Batuk
– Pilek yang tak segera pulih
– Nyeri yang terjadi disekitar pipi serta dahi
Demam
– Tubuh lemas
– Rasanya seperti ada lendir yang tertelan di dalam tenggorokan
– Menurunnya nafsu makan
– Bau mulut tidak sedap

Akan tetapi secara umum, seseorang yang menderita sinusitis bisa mengalami gejala hidung tersumbat, air lendir mengalir ke belakang hidung, dan lendiran terasa kental. Selain itu nyeri pada wajah dan bau mulut juga kerap dirasakan penderitanya.

Dalam kasus sinusitis kronis, setidaknya dibutuhkan beberapa tanda untuk mengonfirmasi adanya peradangan di sekitar hidung. Tanda-tanda itu meliputi:

  • Menurunnya indra penciuman serta indra pengecapan
  • Penyumbatan pada hidung yang membuat sangat sulit dalam bernafas
  • Kemunculan cairan kental berwarna yang dihasilkan indra penciuman (hidung)
  • Nyeri, sensitif, hingga pembengkakan yang terjadi pada sejumlah area tubuh, seperti mata, hidung, pipi, maupun kening

Nah jika anda menemukan tanda-tanda seperti di atas, cobalah untuk berkonsultasi lebih lanjut dengan dokter. Walaupun tidak termasuk sebagai penyakit menyebabkan kefatalan bagi penderitanya. Namun jika dibiarkan secara terus menerus, saluran pernafasan anda akan terganggu.