Daftar Drama Horor Korea Ini Juga Mampu Membuat Anda Terkesan

Drama Horor Korea

PrimaDaily – Setiap tahun Korea Selatan juga merilis drama horor. Sesuai nama genrenya, film horor memang identik dengan hantu beserta aksi-aksi yang menyeramkan. Namun drama horor Korea Selatan ini rupanya tak selalu berfokus pada hantu melainkan ada yang berunsur kriminalitas hingga romantis. Berikut rekomendasinya untuk anda.

Rekomendasi Drama Horor Korea Selatan

  • The Village: Achiara’s Secret (2015)

Kisah desa Achiara yang menyimpan banyak rahasia menyeramkan terdapat dalam drama ini. Selama ini desa Achiara terkenal damai terhadap kejahatan akan tetapi penilaian tersebut ternyata berubah setelah So-yoon muncul ke desa itu. Sebab pada hari pertamanya bekerja di desa itu, So-yoon justru menemukan sesosok mayat.

  • Save Me (2017)

Drama horor Save Me benar-benar bernuansa supranatural dan gelap, tetapi juga memiliki sentuhan agama. Kisahnya bermula kala 4 pemuda pengangguran berpapasan dengan seorang wanita pada sebuah gang gelap. Wanita tersebut terlihat meminta tolong akibat hidupnya yang terjebak pada sebuah sekte menyeramkan. Drama horor ini juga mempunyai alur cerita yang memanipulasi psikologi tak tertebak.

  • Lovely Horribly (2018)

Sebuah drama romantis horor yang menceritakan kisah dua orang bernama Philip dan Eul-soo. Keduanya lahir pada waktu yang bersamaan namun berbeda nasib. Seorang selalu sakit-sakitan dan seorang lainnya hidup dalam kemakmuran. Hingga akhirnya Philip tumbuh menjadi aktor ternama Korea sedangkan Eul-soo menjadi penulis naskah drama. Philip dan Eul-soo bertemu kembali dalam proyek yang ditulis Eul-soo. Tapi setiap hal yang Eul-soo tuliskan selalu menjadi kenyataan dan tak jarang melukai orang-orang sekitar mereka.

  • Strangers From Hell (2019)

Drama Korea selanjutnya adalah Strangers From Hell. Strangers From Hell adalah sebuah serial horor psikologis yang menceritakan sosok pemuda berusia 20 tahunan bernama Yoon Jong-woo. Dari kota kecil ia pindah ke Seoul untuk bekerja. Kemudian Jong-woo menyewa sebuah apartemen sederhana dengan dapur dan kamar mandi harus berbagi dengan penghuni lainnya. Namun lama-kelamaan, ia merasakan keanehan. Ia tak nyaman dengan tetangganya yang misterius dan mencurigakan.

  • Goedam (2020)

Serial Goedam merupakan serial singkat horor asal Korea yang hanya memiliki 8 episode. Masing-masing episode Goedam bahkan hanya berdurasi 8 menit. Tetapi pada episode terakhirnya berdurasi 15 menit. Secara garis besar, drama ini menceritakan mitos serta hal-hal supranatural dalam kepercayaan orang Korea. Ada banyak adegan kekerasan di dalamnya.