Hati-hati, Tanpa Disadari 4 Aktivitas Ini Dapat Memicu Ambeien

Tanpa Disadari 5 Aktivitas Ini Dapat Memicu Ambeien

PrimaDaily – Tanpa disadari ada sejumlah aktivitas yang dapat memicu munculnya ambeien (wasir). Sementara itu ambeien dapat memberikan kondisi yang tidak nyaman bagi tubuh sehingga tubuh terasa tersiksa.

Melansir dari wikipedia, ambeien atau wasir adalah sebuah kondisi patologis membengkak atau meradangnya hemorrhoid, struktur vaskular dalam saluran anus yang membantu kontrol buang air besar. Secara fisiologi bagian ini akan bertindak sebagai bantalan yang tersusun atas saluran arterio-vena serta jaringan ikat.

Ada beberapa faktor yang menimbulkan wasir. Faktor tersebut bisa dari aktivitas sehari-hari. Bahkan secara tidak sadar beberapa kegiatan bisa memunculkan wasir. Simaklah penjelasan ini.

Tanpa Sadar 4 Aktivitas Ini Dapat Memicu Ambeien

  • Mengangkat Beban Berat

Mengangkat beban berat seperti mengangkat kursi atau sofa dapat menjadi suatu kebanggaan. Namun sayangnya aktivitas tersebut sebenarnya malah membuat anda terlalu memaksakan diri. Menurut lansiran The Healthy, aktivitas mengangkat beban berat dapat meningkatkan tekanan pada bagian rektum sehingga menyebabkan pembuluh darah menjadi bengkak dan terjadi ambeien. Jadi jangan terlalu sering melakukan aktivitas mengangkat beban berat.

  • Mengabaikan Kebutuhan BAB

Menahan BAB ternyata tidak baik karena hanya akan dapat memicu banyak masalah. Bahkan menurut American Family Physician, apabila seseorang kurang BAB atau dari 3 kali seminggu maka mungkin orang tersebut akan mengalami masalah sembelit.

  • Terlalu Lama Duduk di Toilet

Beberapa orang kerap duduk lama pada toilet. Namun berdasarkan laman Bustle, duduk selama lebih dari lima menit bukanlah sebuah ide yang baik. Mengapa demikian? Hal ini karena ketika aktivitas buang air besar atau BAB, otot panggul secara alami mengendur untuk persiapan BAB. Akibatnya darah bisa lebih leluasa mengalir ke ambeien. Semakin banyak darah yang mengalir maka ambeien akan semakin besar pula. Jadi usahakan saja anda duduk secukupnya saat berada dalam toilet.

  • Memakan Terlalu Banyak Makanan Pedas

Makanan pedas sebenarnya bukan serta merta menyebakan ambeien secara langsung. Akan tetapi makanan jenis tersebut dapat memperburuk kondisinya. Lama Livestrong memperlihatkan bahwa makanan pedas dikenal sebagai stimulan saluran pencernaan dan sering memiliki keterkaitan dengan diare. Lebih lanjut dapat pula menimbulkan iritasi potensial terhadap pasien dengan gejala ambeien.

Baca Selanjutnya: Duduk Terlalu Lama Mampu Tingkatkan Resiko Kanker