Resep Memasak Ikan Bawal Bakar Madu, Rasanya Mantap!

memasak ikan bawal

PrimaDaily – Ikan bawal menjadi salah satu bahan memasak yang cukup populer bagi masyarakat. Bahkan banyak digemari oleh pecinta kuliner. Sebab rasa daging ikan bawal sangat enak. Terlebih ketika digoreng, tektur ikan bawal sangat renyah.

Ikan bawal juga diyakini mengandung nutrisi yang sangat baik untuk kesehatan tubuh. Mengutip dari sebuah sumber, ikan bawal mampu menurunkan kadar kolesterol serta menutrisi pertumbuhan otak anak. Itu sebabnya tidak ada salahnya untuk menjadikan ikan bawal sebagai menu lauk sehari-hari.

Sementara itu terdapat pula banyak resep dan cara memasak ikan bawal. Salah satunya yaitu resep memasak ikan bawal bakar madu. Aromanya sangat khas. Sehingga resep ini juga bisa menjadi andalan para ibu untuk meningkatkan nafsu makan anak. Yuk langsung saja simak resepnya!

Resep & Cara Membuat Ikan Bawal Bakar Madu

Untuk membuat resep ini, anda memerlukan waktu sekitar 1 jam dengan rincian persiapan memasak selama 30 menit dan sisanya anda gunakan untuk memasak ikan bawal bakar madu. Berikut bahan-bahan yang perlu anda sediakan:

  1. Ikan bawal segar (1 ekor)
  2. Jeruk nipis (1 buah)
  3. Madu (1 sdm)
  4. Saus tomat (1 sdm)
  5. Saus sambal (1 sdt)
  6. Garam dan merica secukupnya
  7. Minyak goreng seperlunya

Untuk bumbu halus, anda perlu menyediakan 3 siung bawang merah dan 1 siung bawang putih.

CARA MEMASAK

  • Bersihkan terlebih dahulu ikan bawal. Dalam hal ini buanglah sisik ikan serta bagian isi. Jika sudah maka kembali cuci ikan sampai bersih menggunakan air mengalir.
  • Lumuri ikan yang sudah bersih dengan air perasan jeruk nipis, tambahkan garam serta merica secukupnya. Biarkanlah bumbu tersebut meresap ke permukaan ikan selama 10 menit.
  • Selanjutnya panaskan minyak goreng dalam wajan penggorengan.
  • Tumis bahan-bahan bumbu halus sampai harum. Lalu tambahkan saus tomat dan saus sambal.
  • Kemudian tambahkan madu, aduk hingga bumbu berbuih dalam wajan.
  • Tambahkan lagi garam dan merica. Aduk-aduk sebentar sampai semua bumbu bercampur rata.
  • Jika sudah matang maka angkat tumisan. Lumuri ke permukaan ikan bawal tadi.
  • Pangganglah ikan bawal menggunakan bara api sampai ikan benar-benar matang. Lakukan proses memanggang sambil sesekali anda oles dengan bahan olahan bumbu.
  • Angkat dan sajikan ikan bawal bakar madu.