4 Tanda Bahwa Anda Terlalu Mudah Cemburu Pada Pasangan

tanda terlalu mudah cemburu

PrimaDaily – Tahukah anda bahwa apa saja yang menjadi tanda bahwa anda terlalu mudah cemburu dengan pasangan? Salah satu dari sekian banyak hal yang berpotensi bisa merusak hubungan kebahagiaan adalah rasa cemburu. Kecemburuan menjadi parasit egois yang tidak sungkan menggerogoti kebagiaan seseorang. Untuk itu anda perlu memperhatikan tanda-tandanya.

Cemburu adalah sebuah bentuk emosi yang biasanya merujuk pada pikiran negatif serta perasaan terancam. Seseorang yang cemburu cenderung mudah khawatir akan kehilangan sesuatu. Lebih lagi kondisi ini memang sering kali merujuk pada hubungan antar sesama manusia.

Jika sudah cemburu yang berlebihan biasanya akan bergabung dengan rasa benci sekaligus marah. Tak jarang korban merasa kecewa dengan sikap ini. Berikut tanda seseorang terlalu mudah untuk cemburu.

4 Tanda Seseroang Terlalu Mudah Cemburu

Selalu Memeriksa Ponsel Pasangan

Selalu memeriksa ponsel pasangan merupakan tanda yang paling umum dari seseorang yang terlalu mudah cemburu. Lebih parahnya lagi hal ini bisa langsung terjadi pada awal-awal rasa kecemburuan. Dan semakin lama maka hal tersebut telah menjadi kebiasaan anda. Anda mungkin bakal sering membuka pesan sebelum pasangan melihatnya terlebih dahulu. Hingga mengecek seluruh media sosialnya.

Mencoba Mengontrol Pasangan

Hal selanjutnya yang bisa menandakan anda terlalu mudah cemburu yaitu mencoba untuk mengontrol pasangan. Anda juga akan mencoba mengawasi segala tindakan dan kegiatan yang pacar anda lakukan. Entah itu saat sedang bersama teman lamanya ataupun bersama rekan kerjanya. Tapi ketahuilah tentunya ini hanya akan menimbulkan masalah bagi hubungan kalian.

Terlalu Menyalahkan Orang Lain

Terkadang anda menyalahkan orang lain untuk membenarkan kecemburuan dan mencoba segala daya untuk melindungi diri dari berbagai situasi. Ini bisa saja anda lakukan jika merasa akan kehilangan pasangan.

Mencoba Memanipulasi

Setiap kali pasangan mencoba menghadapi anda, anda mencoba untuk memanipulasi keadaan dengan berbohong sebagai upaya untuk menjaga pasangan agar tetap berada pada sisi anda. Ini karena anda terlalu mudah untuk cemburu.

Baca Selanjutnya: Tanda Anda Memiliki Hati yang Beku, Penasaran?