Penyebab Flek Hitam yang Mengganggu Wajah

PrimaDaily – Penyebab flek hitam yang mengganggu wajah anda perlu anda ketahui. Pasalnya, masalah kulie wajah yang satu ini bisa menurunkan percaya diri anda loh bahkan bisa mengubah mood anda setiap hari.
Flek hitam pada kulit, atau hiperpigmentasi, terjadi ketika beberapa area kulit menghasilkan lebih banyak melanin daripada biasanya. Melanin merupakan pigmen pemberi warna pada mata, kulit, dan rambut.
Beberapa orang mungkin memilih untuk menghilangkannya karena alasan mengganggu penampilan. Selain pada wajah, flek atau bintik hitam sering munculpada area seperti punggung tangan, punggung, serta bahu.
Melansir dari berbagai sumber, berikut penyebab flek hitam :
Paparan sinar matahari
Paparan sinar matahari merupakan salah satu penyebabnya., oleh karena itu flek hitam sering orang menyebutnya dnegan bintik matahari.
Area tubuh yang paling sering terpapar sinar matahari, seperti wajah, tangan, atau lengan, kemungkinan besar mengalami bintik matahari. Sebaiknya hindari terpapar matahari terlalu lama atau gunakan sunscreen untuk melindungi wajah anda.
Perubahan hormonal
Melasma adalah kondisi kulit yang menyebabkan bercak kecil perubahan warna kulit. Kondisi ini lebih sering terjadi pada wanita, terutama saat hamil. Menurut American Academy of Dermatology, hormon dapat memicu melasma.
Efek samping obat
Obat-obatan tertentu dapat meningkatkan pigmentasi kulit dan menyebabkan bintik hitam. Penyebab paling umum adalah obat antiinflamasi non steroid (NSAID), tetrasiklin, dan obat psikotropika.
Peradangan
Flek hitam bisa berkembang setelah serangan peradangan pada kulit. Peradangan dapat terjadi karena berbagai alasan, termasuk eksim, psoriasis, luka pada kulit, dan jerawat.
Penyembuhan luka
Flek hitam mungkin tersisa setelah gigitan serangga, luka bakar, atau luka sembuh. Ini mungkin memudar seiring waktu.
Iritasi
Produk kosmetik untuk kulit atau rambut dapat mengiritasi kulit, yang bisa menyebabkan terbentuknya flek hitam.
Diabetes
Diabetes dapat menyebabkan area kulit menjadi lebih gelap.
Kondisi yang terkait dengan penyakit ini termasuk acanthosis nigricans, yang menyebabkan kulit menjadi gelap.
Kemudian, siapapun bisa mengalami bintik hitam pada kulit. Faktor risiko tertentu tampaknya meningkatkan peluang seseorang termasuk:
– kehamilan
– kondisi kulit, seperti jerawat, eksim, atau psoriasis
– trauma atau cedera pada kulit