4 Kesalahan dalam Menyeduh Teh, Sebaiknya Jangan Ulangi!

kesalahan menyeduh teh

PrimaDaily – Setidaknya ada 4 kesalahan dalam menyeduh teh yang bisa membuat cita rasa teh menjadi kurang menggoda. Padahal teh adalah minuman yang sangat nikmat disajikan selagi hangat, apalagi jika dipadukan dengan kue atau roti.

Untuk menyeduh teh, masyarakat Indonesia sendiri sudah terbiasa dengan proses penyeduhan dua cara yakni celup dan tubruk. Teh tubruk adalah proses seduhan tradisional yang harus memisahkan daun dan ampas teh dengan cairan teh. Sedangkan teh celup tinggal mencelupkannya ke dalam cairan tanpa perlu menyaringnya lagi.

Selain sebagai teman roti kala waktu bersantai, teh bisa kita suguhkan kepada tamu yang datang ke rumah kita. Nah supaya cita rasanya tetap nikmat, sebaiknya jangan lakukan 4 kesalahan ini saat menyeduh teh.

4 Kesalahan dalam Menyeduh Teh

  1. Memanaskan Ulang

Memanaskan kembali air yang sudah pernah mendidih sebelumnya ternyata kurang baik untuk teknik menyeduh teh. Sebab air seperti itu bisa memengaruhi cita rasa teh itu sendiri.

  1. Menggunakan Sendok Silver

Beberapa orang mungkin memiliki koleksi sendok silver (perak). Namun ternyata jenis sendok seperti ini kurang baik jika kita lakukan untuk menyeduh teh. Sebab pada sendok silver, ketika bertemu air panas, silver bisa saja mengeluarkan reaksi khusus yang akhirnya mencemari teh. Jadi cara terbaik yaitu penggunaan sendok berbahan stainless steel.

  1. Menambahkan Susu

Anda termasuk salah satu orang yang suka menambahkan susu ke dalam seduhan teh? Tidak mengapa. Namun yang menjadi persoalan adalah ketika menambahkan susu pada akhir bukan awal proses. Menambahkan susu pada akhir proses justru akan membuat cita rasa teh tidak sempurna. Jadi lebih baik masukkan susu terlebih dahulu.

  1. Menyeduh The dengan Air Mendidih

Kebanyakan orang akan menyeduh teh dengan air yang baru saja mendidih. Menyeduh teh dengan air mendidih dapat membakar daun teh yang ada. Maka dalam kondisi seperti ini cita rasa original dari daun teh kurang anda nikmati dengan baik. Sebaiknya tunggu saja dulu beberapa saat hingga suhu sedikit turun setelah matang/mendidih.