Ini Resep Enak Memasak Ayam Goreng Saus Longan

ayam goreng saus longan

PrimaDaily – Masakan berupa ayam goreng saus longan mungkin masih terdengar unik di telinga. Namun tidak hanya terdengar unik, ayam goreng saus longan juga akan memberikan rasa yang unik dan tidak biasa saat mendarat ke lidah.

Seperti namanya, hidangan ayam goreng saus longan terdiri dari bahan utama yaitu buah longan dan daging ayam. Sekalipun rasa buah longan manis, namun ternyata sangat nikmat jika berpadu dengan bumbu dan rempah-rempah. Penasaran bagaimana cara membuatnya?

Resep Membuat Ayam Goreng Saus Longan

Bahan-bahan:

  • 1 ekor ayam (fillet), potong-potong
  • 1 kaleng buah longan
  • 1,5 sdm saus plum
  • 2 sdm saus tomat
  • 1 sdm kecap asin
  • 4 siung bawang putih
  • 1 buah mentimun, iris dengan tipis
  • 1 wortel, iris tipis
  • Gula pasir seperlunya
  • Bawang putih goreng, haluskan
  • Garam, cuka, tepung maizena serta lada bubuk secukupnya
  • Minyak goreng

Langkah-langkah Membuat:

  • Marinasi Ayam

Untuk proses memarinasi ayam, siapkan daging ayam. Kemudian bumbui dengan lada bubuk serta kecap asin dan bawang putih goreng yang sudah halus. Aduk-aduk semua bahan ini secara merata. Biarkan selama 30 – 60 menit sampai bumbu meresap sempurna.

  • Campur Beberapa Bahan

Sesudah itu campurlah beberapa bahan lainnya. Siapkan semua irisan mentimun lalu beri garam, cuka, dan gula pasir secukupnya. Jika sudah anda aduk secara merata maka campurkan tepung maizena ke marinasi daging ayam.

  • Goreng Daging Ayam

Untuk hal ini, panaskan minyak goreng pada wajan penggorengan/teflon. Gorenglah daging ayam sampai berwarna kuning keemasan. Setelah matang, angat dan tiriskan. Sisihkan sebentar.

  • Masak Saus

Masukkan saus plum dengan saus tomat ke dalam teflon. Selanjutnya tambahkan air buah longan, aduk-aduk. Masaklah bahan yang baru anda masukkan sampai mendidih. Baru tambahkan sayur wortel hingga bertekstur empuk pada masakan.

  • Tambahkan Bahan Lain dan Matangkan Masakan

Masukkan ayam goreng tadi ke dalam masakan, aduk hingga merata. Beri juga buah longan sembari anda aduk. Yang terakhir taburkan juga irisan mentimun. Sajikan hidangan ayam goreng lezat ini ketika sudah matang.

Resep ini bisa anda jadikan sebagai variasi menu bersantap keluarga sehari-hari.